Seorang pertapa yang dianggap sebagai ketua para pertapa, mendatangi sang Guru, setelah ia menguji dan mengadakan latihan kepemimpinan bagi pertapa lainnya.
"Guru, saya merasa lega karena ada pertapa lain yang akan menggantikan saya," kata si pertapa.
"Mengapa demikian? Apakah Anda tidak ingin menjadi pemimpin diantara mereka?" uji sang Guru.
"Guru, apa gunanya latihan kepemimpinan yang baru saja diadakan bila akhirnya tidak ada yang menggantikan saya," katanya.
"Aku bangga kepadamu Saudaraku. Aku yakin, Anda telah melakukan apa yang sebaiknya Anda lakukan."
"Apa itu Guru?" Tanya si pertapa.
Sambil menepuk bahu si pertapa, sang Guru berkata,
"Engkau telah memberikan kesempatan kepada pertapa lain untuk mengembangkan diri mereka."
¤¤ Hanya mereka yang bekerja dengan hati, yang dapat memberi inspirasi ¤¤
-Albert Einstein-
”Kita belajar bukan untuk hidup, melainkan hidup untuk belajar"
Salam
Diana Dwi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar