Kenaikan gaji PNS adalah suatu berkah bagi segolongan orang tertentu, namun juga bisa berdampak buruk bagi sebagian yang lain. Disini saya khususkan pada PNS guru. Kenaikan gaji guru PNS tentu merupakan kabar gembira bagi mereka yang PNS. Namun juga kabar menyedihkan bagi mereka yang swasta. Lho kenapa? Apakah iri? saya kira tidak. Tapi karena dengan naiknya gaji guru PNS, kemungkinan besar harga barang akan naik, bagi guru PNS mungkin tidak masalah dengan kenaikan harga ini, tapi bagi guru swasta? gaji masih tetap, sementara harga kebutuhan naik, apakah tidak memberatkan?
Andai saja harga kebutuhan khusus untuk guru swasta tidak naik mungkin tidak masalah, tapi apakah mungkin? Kalau menurut usul saya, anggaran yang untuk menaikkan gaji guru PNS jangan dialokasikan semua tapi dibagi dengan guru swasta, jadi guru swasta juga dapat merasakan kenaikan honor. Jadi, gaji naik PNS bisa tertawa sementara guru swasta merana ini bukan karena iri hati tapi guru swasta diharuskan memikul beban kenaikan harga kebutuhan sementara gaji masih tetap. Pemerintah hendaknya juga memikirkan kesejahteraan guru swasta, karena mereka adalah rakyat Indonesia juga, bukan anak tiri. Tapi asli rakyat Indonesia.